Berdasarkan survei pertanyaan besar yang membenah di pikiran :
"Bagaimana tanggapan (pesan/kesan) anda terhadap SMA Santo Paulus yang sudah berumur 50 tahun ini selama anda belajar/mengajar disini?"
Berikut ini adalah pendapat mereka dari survei yang diadakan tanggal 25 September 2013 yang lalu :
Kesan : "Sekolah Paulus merupakan
sekolah yang sudah terkenal sangat lama dilihat dari tingkat akademi, sosial,
serta fasilitas, sehingga bukan orang sembarangan yang bisa masuk ke SMA Santo
Paulus. Sekolah ini telah bertahan
selama 50 tahun. Siswa yang memilih SMA Santo Paulus juga murni dari hati
mereka sendiri. Siswa Paulus pintar, kreatif, seru, bahkan harus diakui
pendidikan juga berasal dari siswa.
Classmeeting juga seru,
kegiatan tidak hanya berfokus pada fisik, tetapi otak kiri-kanan terlibat pada
semua siswa misalnya blogging, desain grafis, logika, ekspresi seni desain
kelas dan sebagainya. Classmeeting menyelenggarakan banyak kegiatan dan banyak
piala. Classmeeting juga berjalan lancar karena ditangani oleh guru-guru yang
bersangkutan. Tahun ini, classmeeting berjalan luar biasa karena membawa nama
kelas dan tidak sekedar memberi penghargaan, tetapi sebagai rasa hormat kepada
mereka. Semoga classmeeting tahun depan lebih banyak lagi kegiatannya, terutama
dibidang sosial.
Pesan : Tetap merasa
nyaman menerima pelajaran yang ada. Ciptakan suasana proses belajar mengajar
menyenangkan. Kedekatan guru dan siswa baik. Displin penting dalam segalanya,
sesuai dengan prinsip 2S dan 1M (Serius, Santai, dan Mendalam)."
"Di sekolah ini, kegiatannya
banyak misalnya siswa Paulus harus kreatif, tidak harus manja (harus
diperintah) saat memungut sampah. SMA Santo Paulus memiliki banyak bakat,
sebagai sekolah yang besar dan telah berumur 50 tahun. Siswanya juga baik,
kreatif, banyak ide, dan mandiri, dilihat dari ekskul. Classmeeting seru, antar
kelas bisa berorganisasi. Classmeeting ditingkatkan bahkan sampai antar
sekolah, tetapi hal itu membutuhkan manajemen yang baik."
3. Angelia Hendra (XI IPA B)
Angelia Hendra |
"Paulus itu seru, menantang
karena banyak tugas, jadi jam-jam kosong (bosan) ada PR untuk dikerjakan,
sehingga semangat belajar. Gurunya keren, bervariatif, ada yang baik, ada yang
galak, ada yang humoris. Classmeetingnya seru karena diiringi musik, dan
mempererat kebersamaan."
5. Robby Irawadie (XI IPA B)
Robby Irawadie |
5. Robby Irawadie (XI IPA B)
"Paulus sekolahnya keren,
guru-gurunya juga asyik semua terutama pak Egi. Classmeetingnya kreatif,
meskipun saya belum pernah mengikuti kegiatan yang diadakan."
6. Stevana Tria Marsella (XI IPA B)
"Paulus itu adalah sekolah
yang paling baik yang pernah saya tahu, meskipun banyak sekolah di Pontianak
yang lebih bagus dari Paulus. Tetapi banyak hal yang membedakan Paulus dengan
sekolah-sekolah lain yaitu : kedisplinan, ketekunan, ketaatan, ramah tamah,
sopan santun, dan menjunjung tinggi nilai-nilai keluhuran serta martabat
sekolah. Guru di Paulus tidak hanya sebagai pengajar, tetapi sudah menjadi
orang tua dan sahabat bagi seluruh siswa siswinya. Mengenai classmeeting,
menurut saya, adalah aktivitas yang sangat baik untuk diadakan karena dengan
adanya aktivitas ini sebagai salah satu sarana untuk menyalurkan bakat, hobi,
dan kreativitas siswa-siswi SMA Santo Paulus."
Sophia Bulantara |
7. Sophia Bulantara (XI IPA B)
"Paulus merupakan sekolah yang
cukup terkenal. Sekolah ini memiliki banyak kegiatan tambahan dan sebagainya.
Fasilitasnya juga lengkap. Guru-guru di Paulus sangat bersahabat dengan para
siswa, mereka mau bercanda dan berbagi cerita dengan siswanya. Mengenai
classmeeting, selama ini dilaksanakan sudah cukup seru, tapi masih banyak siswa
yang tidak terlibat sehingga mereka berkeliaran."
Della (kiri) |
8. Della Geraldita (XI IPA B)
"Kesan
saya selama berada di SMA Santo Paulus adalah sangat menyenangkan, karena
disini saya menemukan teman-teman yang baik dan asyik serta juga guru-gurunya
yang asyik. Saya juga bangga dapat bersekolah disini karena prestasi yang telah
diraih oleh SMA Santo Paulus.Pesan
: Semoga SMA Santo Paulus semakin eksis dan kreatif sehingga tetap menjadi
sekolah terfavorit. SEKALI SANTO PAULUS TETAP SANTO PAULUS!!"
9. Fransiska Devi (XI IPA B)
"Kesan saya bersekolah di SMA
Santo Paulus ini sangatlah senang karena selain mempunyai banyak teman, saya
juga menemukan hal-hal baru yang pada sebelumnya tidak ada. Mengenai para guru
dan Kepala Sekolahnya itu ramah. Saya bangga bisa bersekolah di SMA Santo
Paulus."
10. Laura Vera Pingkan (XI IPA B)
"Kesan saya bersekolah disini
sangat seru, kawan-kawan, guru-gurunya juga sangat asyik. Pokoknya seru, tidak
terbayang kalau sudah pisah nanti. SMA Santo Paulus pasti seru, dan akan
teringat terus kenangan-kenangan yang tidak terlupakan."
Rosalia Onlvia C.D |
"Kesan saya selama bersekolah di SMA Santo Paulus adalah sangat menyenangkan, karena selama saya bersekolah, saya mendapatkan banyak teman dan pengalaman. Saya sangat bangga bersekolah disini karena muridnya, guru, Bruder, dan karyawannya kece-kece semua!
Pesan : semoga semua murid SMA Santo Paulus sukses, Paulus makin kece, eksis, dan menjadi sekolah terfavorit."
Ella Shantika |
12. Ella Shantika (XI IPA B)
"Seru :)
Anaknya lucu-lucu, degel-degel, keren lah!"
"Kesan saya sangat
menyenangkan bersekolah di Santo Paulus ini karena disini saya dapat bertemu
dengan teman-teman yang baik dan perhatian, dan juga di Santo Paulus,
guru-gurunya sangat baik. Saya sangat bahagia sekolah di Paulus.
Pesan : Saya berharap
SMA Santo Paulus dapat menjadi sekolah terfavorit, bermutu, dan dinamis."
Priska Oktavia |
"Kalo tentang sekolah Paulus, gedung / bangunannya cukup rapi, dan fasilitas yang disediakan di sekolah cukup lengkap. Sehingga lebih memudahkan siswa-siswi dalam proses belajar mengajar.
Kalo tentang clasmetting : Kegiatan yang diadakan cukup kreatif. Dengan diadakan kegiatan tersebut, mengajarkan kita bagaimana caranya bekerja dalam sebuah tim, dan membuat kita dapat lebih saling mengenal pribadi satu dan teman lainnya."
Stevan Lie |
"Sekolah ini lumayan enak, guru-gurunya baik, tetapi ada yang galak juga.
Saat classmeeting, saya juga berpartisipasi dengan cara menonton pertandingan yang ada.
Saran saya, SMA Santo Paulus dirancang lebih baik lagi supaya lebih enak kegiatan belajar mengajarnya."
Yongky |
16. Yongky Felix Saputra (XD)
"Sekolahnya bagus, luas, fasilitasnya lengkap, tetapi masih ada program belajar yang kurang. Kalau gurunya baik, tapi kalau kena hukumannya suram. Kalau classmeetingnya seru dan terasa ramai."
17.Evita Ferens dan Meidia (XI IPS C)
Evita (belakang), Meidia (depan) |
"Sekolah Paulus fasilitasnya lengkap dan mencukupi. Program belajarnya didukung oleh ekskul. Kalau classmeetingnya seru karena banyak kegiatan yang diperlombakan."
18. Florensia Chandra
Florensia Chandra |
"Paulus menyenangkan. Lingkungan sekolah bersih. Gurunya lumayan, ketat. Muridnya mempunyai wawasan yang luas, berprestasi. Saya bangga bersekolah di Paulus karena Paulus terkenal akan
prestasinya yang luar biasa. Kalau classmeetingnya seru karena mengajarkan kebersamaan dan kekompakan siswa."Alexis Gusmanuto Welamantar |
"Paulus itu sekolahnya baik, fasilitas memadai, rapi, tapi ada beberapa fasilitasnya yang kurang, misalnya kebersihan WCnya. Kalau gurunya baik, menyenangkan, ada yang tidak, tapi intinya semua guru itu baik. Guru favorit saya Pak Denis. Kalau tentang classmeetingnya itu menyenangkan, seharusnya tidak perlu ada KBM (kegiatan belajar mengajar) lagi, atau tidak perlu ada perkelahian saat classmet."
Arnoldio Susanto |
"Fasilitasnya lumayan, tapi kalau perlu, diperbarui lagi, misalnya pada lampu dan kipasnya di setiap kelas. Gurunya baik-baik semua, tapi cara ngajarnya ada yang membuat bosan (membuat siswa tidur dikelas). Kalau classmeetingnya asyik, karena membagi sekaligus mempertunjukkan bakat."
Adrianus Gayu |
"Fasilitasnya bagus, perlu diberi perbaikan kembali misalnya pada laboratorium kimia. Kalau gurunya cocok ngajar, tetapi ada juga guru yang metode ngajarnya terlalu cepat. Kalau classmeetingnya lomba udah lengkap, dan mencakup seluruh siswa-siswi yang terlibat didalamnya."
Tidak ada komentar:
Posting Komentar